Pages

Saat-saat Yang Membuat Wanita Terlihat Seksi di Mata Pria

Ternyata, tak perlu usaha ekstra keras untuk membuat kita terlihat seksi di mata pria. Dengan seulas senyum atau pandangan mata pun Anda sudah bisa membuat jantung pria berdebar kencang. Jadi, lupakan sejenak gaun-gaun seksi atau aksi provokatif nan sensual untuk membuat darah si dia berdesir.

http://i69.photobucket.com/albums/i42/ojioji/0001.jpg

Untuk menentukan kapan seorang wanita terlihat seksi di mata pria, para ahli melakukan serangkaian tes. Pemindaian otak, menganalisa intonasi suara, dan menghitung kontraksi orgasme, merupakan bagian dari langkah-langkah tes tersebut. Dan, diketahui ada 5 momen yang bisa membuat wanita menjelma menjadi mahluk paling seksi.

1. Saat tersenyum dan saling memandang

Menurut penelitian di Universitas Scotland, saat Anda tersenyum tulus sambil memandang mata seorang pria, wajah Anda akan terlihat dua kali lebih menarik daripada saat Anda memandang pria namun minus senyuman. Pandangan mata penuh arti yang Anda sampaikan juga menjadi penyampai pesan yang efektif. Saat ia menerima pesan Anda, jantungnya pun berdegup lebih kencang.

2. Saat menggunakan bahasa tubuh

Menurut studi yang dilakukan psikolog Monica Moore, Ph.D, dari Webster University pada tahun 1985, terungkap bahwa Anda bisa jadi perayu ulung hanya dengan menggunakan bahasa tubuh. Misalnya saja memilin rambut atau membasahi bibir. Para pria dalam studi Moore tersebut mengaku bisa menangkap arti dari bahasa tersebut tersebut dan menganggapnya sangat seksi.

Tapi, bagaimana jika kita termasuk pemalu? Pilihlah zona nyaman Anda, misalnya jika Anda merasa nyaman berada di kafe langganan, toko buku favorit, jangan ragu untuk melemparkan sinyal di tempat ini. Menggunakan bahasa tubuh yang menggoda pada satu pria juga lebih "aman" ketimbang di keramaian.

3. Saat Anda tak terlihat kurang makan

Lupakan obsesi untuk memiliki tubuh indah ala para model karena ternyata pria tak terlalu menyukainya. Penelitian yang dilakukan para ahli dari Universitas Texas menunjukkan para pria lebih memilih wanita dengan badan yang sedang, tak gemuk tak kurus.
Menurut Devendra Singh, psikolog, pilihan para pria tersebut adalah hal alami yang dipengaruhi oleh psikologi evolusi. Manusia memiliki insting purba untuk bertahan hidup dan reproduksi. Dan, wanita-wanita bertubuh sedang bahkan agak gemuk dianggap bertubuh sehat dan lebih subur.

4. Saat sedang masa subur

Saat Anda sedang berada di masa subur atau saat sel telur keluar (ovulasi), Anda akan terlihat lebih seksi di mata pria. Kapankah saat ovulasi? Biasanya di pertengahan siklus haid, sekitar hari ke-14 sampai ke-16 dihitung dari hari pertama menstruasi. Mengapa sel telur bisa memengaruhi penilaian pria? Bukti ilmiah menunjukkan, kadar esterogen yang naik sebelum ovulasi, kulit akan terlihat lebih kenyal dan bersinar. Selain itu, tubuh Anda juga mengirimkan sinyal: ini waktunya membuat bayi.

5. Saat Anda adalah wanita yang ia cintai

Semakin pria mencintai Anda, makin seksi pula Anda di matanya. Penelitian juga telah menunjukkan, semakin kita kenal, suka, dan menghargai seseorang, makin menariklah ia secara fisik.